Image of Manajemen Bandar Udara : Landasan pacu, taxiway dan apron

Text

Manajemen Bandar Udara : Landasan pacu, taxiway dan apron



Pertumbuhan transportasi udara di seluruh dunia dan jua di Indonesia dewasa ini sungguh menakjubkan, baik itu dari jumlah angkutan udara(penumpang atas barang) maupun jumlah dan frekuensi lalu lintas pesawat udara pengangkutnya. Bandar udara dihadapkan pada tantangan untuk melakukan pengolahan secara lebih profesional, elektif dan efisien agar dapat mengimbangi pertumbuhan ini. Manajemen Bandar udara: Landasan Pacu, Taxiway dan Apron adalah buku pertama dari rencana tiga buku dari seri Manajemen Bandar Udara (buku kedua membahas Alat bantu visual untuk navigasi penerbangan dan buku ketiga membahas radio navigasi penerbangan) yang diterbitkan untuk mendukung peningkatan kualitas dan kompetensi para profesional yang menangani pengelolaan (manajemen) bandar udara. Pada buku pertama ini, penulis berusaha memberikan informasi bagi para pembaca yang ingin mengetahui seluk beluk landasan pacu (runaway), taxiway, dan apron, sebagai bagian dari fasilitas yang harus disediakan dan dikelola dalam suatu bandar udara. Materi buku ini bersumber dari pengalaman penulis selama lebih dari tiga puluh tahun menggeluti pengelolaan dan pengoprasian bandar udara. Istilah-istilah yang digunakan dalam buku ini sebagian sengaja tetap ditulis dalam bahasa inggris untuk menyesuaikan dengan bahasa umum yang digunakan dalam bidang penerbangan, sehingga diharapkan para pembaca mendapatkan wawasan dan menjadi terbiasa. Pengetahuan dari buku ini diharapkan bermanfaat para mahasiswa yang mempelajari bidang transportasi udara khususnya manajemen bandar udara dan terutama juga bagi para pengguna bandar udara, dalam hal ini pilot pesawat udara. Penulis menganjurkan agar pengetahuan dalam buku ini dikuasai sejak awal, sebelum seorang mulai bekerja dalam pengelolaan suatu bandar udara maupun bagi para calon pilot pesawat udara di sekolah penerbangan.


Ketersediaan

P016930479U 629.1 DJO m C.1Ruang Sirkulasi Perpustakaan PIP SemarangTersedia
P016930480U 629.1 DJO m C.2Ruang Sirkulasi Perpustakaan PIP SemarangTersedia
P016930481U 629.1 DJO m C.3Perpustakaan PIP SemarangTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
U 629.1 DJO m
Penerbit Erlangga : Jakarta.,
Deskripsi Fisik
viii+184 hlm. ; : ilus. ; 24 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
9786022986256
Klasifikasi
629.1
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this